Medcom.id, Jakarta: PT Wana Dirga Nusantara, distributor dan instalator matting board di industri migas, menerima penghargaan sebagai ‘Excellent Distributor Matting Board’ dari Justrite, perusahaan safety provider tools and equipment. Penghargaan ini diberikan atas penjualan tertinggi kedua di dunia pada 2023.

“Penghargaan ini merupakan hasil kerja keras seluruh tim di PT Wana Dirga Nusantara yang selalu berkomitmen untuk memberikan yang terbaik sesuai dengan kultur perusahaan kami,” ucap Direktur Komersial dan Strategi Bisnis PT Wana Dirga Nusantara Muhamad Catur Gunandi, dikutip dari keterangan tertulis, Sabtu, 15 Juni 2024.

Sementara itu, Vice President (VP) Justrite Richard mengungkapkan, dedikasi dan kerja keras PT Wana Dirga Nusantara menjadi salah satu distributor terbaik tahun ini dengan penjualan tertinggi kedua khususnya di bidang matting board.
“Kami berharap PT Wana Dirga Nusantara dapat menciptakan inovasi dan pencapaian-pencapaian lainnya sehingga menjadi perusahaan yang lebih maju,” tutur dia.

Perluas kerja sama

Keberhasilan PT Wana Dirga Nusantara sebagai distributor terbaik membuat Justrite yang merupakan perusahan ternama di Tiongkok tertarik untuk memperluas kerja sama.

Richard pun mengungkapkan harapannya agar beberapa produk unggulannya dapat didistribusikan oleh PT Wana Dirga Nusantara di Indonesia seperti wheel coke dan alat safety lainnya, sehingga dapat meningkatkan kerja sama yang berjalan.

Catur Gunandi menambahkan, keberhasilan ini merupakan komitmen perusahaan kepada seluruh klien dengan visinya ‘Become the most trusted service provider with total solution approach’.

“Hal ini dibuktikan dengan adanya kepuasan dan kepercayaan klien terhadap proyek-proyek yang sudah berjalan sehingga mendapat penilaian yang sangat baik dan berkontribusi pada peningkatan penjualan,” tutup dia.

Diketahui, matting board merupakan komponen penting dalam operasi migas, membantu menciptakan lingkungan kerja yang lebih aman, efisien, dan ramah lingkungan.

Matting board dapat digunakan sebagai dasar penyangga untuk peralatan berat seperti rig pengeboran, crane, dan alat berat lainnya. Ini membantu mendistribusikan beban secara merata dan mencegah peralatan tenggelam atau bergeser.

Artikel ini diambil dari Perusahaan Ini Dilirik Tiongkok Perluas Kerja Sama (medcom.id)